Sunday, August 14, 2011

BUKA PINTU ATAU TUTUP PINTU

Jika kamu tau ada seseorang yang suka denganmu dan saat itu kondisimu juga suka dengannya, maka jangan takut untuk mencoba... Lupakan kenangan pahit masa lalumu yang kamu tak mau mengulangnya kembali...
Jangan karena trauma, jangan pula karena gengsi...

Jalani saja dengan dia... Buka pintumu (hati)...tapi hanya buka untuk 1 orang saja (dalam hal ini "dia")... Jangan membuka untuk banyak orang, jangan buka sana-sini... Karena itu dapat membuatnya lari, dan kamu tidak akan mendapatkan satu pun orang baik... Yang tertinggal hanya orang yang akan mengambil keuntungan darimu...

Biarkan mengalir, ikuti saja arus... Tapi jangan terlalu berharap... Karena sesuatu yang akhirnya tak sesuai harapan itu pasti sakit...

"Jika dia serius, dia pasti menyatakannya"...

Lihat saja dari sikap & perhatiannya padamu... Lihat expresi dia saat kamu datang bersama teman laki-lakimu dan bukan dia... Lihat wajah kecewa dan sedih'nya... Itu sedikit tanda bahwa dia benar2 serius suka kepadamu... Jangan biarkan biarkan dia lari darimu...

Pelajaran terbesar..."Jangan percaya omongan orang lain / teman...bisa saja hasutan... Buktikan sendiri..."
Bagaimana kamu tau dia serius denganmu jika kamu tau'nya cuma dari orang lain...???

Wednesday, April 20, 2011

Mari menjaga MULUT, HATI, dan OTAK..

Mari menjaga MULUT dan HATI.. Dengan menggunakan OTAK terlebih dahulu.. (^_^) Sebelum berucap, pikirkan dulu efeknya.. Pikirkan juga apakah dapat menyakiti/menyinggung orang lain.. Apakah ucapan kita masuk kategori dewasa atau kekanak2an.. Dan masih banyak lagi.. (^_^) Intinya..Kalo ngomong jangan ngawur..

Sering kali kita berucap tanpa memikirkan dampaknya.. Atau kadang ngomongin orang dengan ditambah dan dikurangi (gosip / "ngrasani" tanpa bukti)..
Itu tergolong "Penyakit Hati"..dan sangat dibenci oleh Tuhan..

Harusnya kita sadar.. Kita pun juga tidak senang jika diomongin yang tidak-tidak dibelakang kita.. Ato kita juga tidak senang jika kita berbicara dengan orang yang ngomongnya ngawur..

Maka dari itu "bercermin diri" lah kuncinya.. (^_^) Dan olah dulu (kata-katanya) di dalam otakmu sebelum diucapkan..

Monday, April 18, 2011

Happy Aniversary..




Hari ini..kami genap setahun menjalani hubungan.. Semoga semakin langgeng, setia, awet, rukun, tanpa ada masalah, dan semoga semakin sayang.. I Love You Devvi Arri Rahmasari.. (^_^) Mmmmuach..

Saturday, April 16, 2011

RAYAP di negeri ini..

Ormas Radikal itu ibarat "rayap".. Mereka dapat mengakibatkan keroposnya keutuhan negeri ini sedikit demi sedikit.. Mula-mula krisis antar agama, lalu berkembang antar suku, lama-lama antar daerah...dan akhirnya perang saudara... Jika tidak dibasmi dari sekarang, entah akan menjadi apa negara ini nantinya..

Friday, April 01, 2011

Bekerja-keraslah dan jangan mengeluh..

Ada seorang teman di jejaring sosial mengeluhkan kondisi status ekonomi'nya yang berbeda dengan kawan'nya.."yang kaya semakin kaya, yang miskin semakin miskin".. Dia selalu menyalahkan & menuduh orang yang sukses itu "pasti hasil korupsi".. Dia juga menuduh bahwa "anak kuliah itu hanya menghabiskan duit orang tuanya saja"..

Tak semua orang sukses itu diperoleh dari hasil korupsi, kawan..dan tak semua anak kuliahan itu hanya menghabiskan duit orang tuanya.. (^_^)

Banyak juga orang sukses yang berawal dari bawah..tp karena usaha dan kerja keras dia yang gigih maka dia dapat memperoleh kesuksesan..

Saya dulu punya teman yg dari keluarga kurang mampu..tp dia gigih sehingga mendapatkan beasiswa untuk biaya kuliah.. Dan sekarang dapat melanjutkan study di luar negeri dari beasiswa juga.. Semua bukan dari duit orang tuanya.. Untuk hidup pun dia rela bekerja paruh waktu..

Semua itu tinggal keuletan dan kegigihan kita..

Kalo kita mau sukses, ya harus kerja keras..lalu duitnya ditabung, atau untuk modal buat membangun usaha yang lain..

Semua harus dikejar dan perlu kerja keras..jangan hanya menunggu..jangan hanya mengeluh.. (^_^)

Berdoa tanpa berusaha, sama dengan nol..
Selalu mengeluh dan selalu melihat ke belakang, sama dengan minus..